Breaking

Ketentuan dan Biaya Ubah Pelat Nomor Cantik

Ketentuan dan Biaya Ubah Pelat Nomor Cantik - apa kabar sahabat Daftar Harga dan Spesifikasi Motor Terbaru Terlengkap - OTOPRICEINDO, Artikel yang anda baca kali ini dengan judul yaitu Ketentuan dan Biaya Ubah Pelat Nomor Cantik, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan sangat baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Otomotif, semoga artikel yang kami tulis ini dapat anda pahami dengan baik. baiklah, selamat membaca.

Judul : Ketentuan dan Biaya Ubah Pelat Nomor Cantik
link : Ketentuan dan Biaya Ubah Pelat Nomor Cantik

Baca juga


Ketentuan dan Biaya Ubah Pelat Nomor Cantik

Anda sering melihat kendaraan di jalanan dengan pelat nomor cantik dan unik tidak seperti umumnya. Penasaran? Anda juga bisa mendapatkan nomor cantik macam itu, tapi ada ketentuan yang harus dipenuhi.

Ketentuan dan biaya ubah pelat nomor cantik
Dikutip dari cintamobil.com (07/07/2019). Nomor Registrasi Kendaraan Bermotor (NRKB) kendaraan baru diproses melalui sistem yang sedemikian rupa sehingga menghasilkan Nomor Kendaraan yang berbeda satu dengan yang lain. Pemilik tinggal menunggu sampai proses selesai dan Nomor Kendaraan resmi menjadi miliknya selama tidak ada perubahan.

Karena alasan-alasan tertentu pemilik terkadang ingin kendaraannya punya pelat nomor berbeda dengan yang lain seperti biar mudah diingat, terkesan unik, atau menunjukkan sebuah identitas. Apakah ini bisa didapatkan? Bisa, wong nyatanya di jalanan juga banyak, orang menyebutnya pelat nomor cantik.

Harus Melalui Proses Registrasi


Menurut Kasubdit Regident Ditlantas Polda Metro Jaya, AKBP Sumardji, pemilik kendaraan bisa menggunakan nomor yang diinginkannya saat melakukan registrasi kendaran bermotor.

Namun sebelumnya harus memahami bahwa penggunaan nomor sendiri atau biasa disebut nomor cantik punya ketentuan-ketentuan yang berbeda dibanding Nomor Registrasi Kendaraan Bermotor (NRKB) pada umumnya. Termasuk juga yang berkaitan dengan biaya registrasi yang lebih mahal antara Rp 5 juta hingga Rp 20 juta,

Jadi uang itu dibayar di awal ketika mendaftar dan berlaku selama lima tahun. Jika ingin menggunakan pelat nomor itu lagi maka harus membayar sesuai dengan jumlah pelat nomor yang dipakai,” tutur AKBP Sumardji seperti dikutip dari Kompas, (4/7/2019).

Keputusan Kepala Korps Lalu Lintas Polri Nomor KEP/62/XII/2016, 30 Desember 2016, Tentang Nomor Registrasi Kendaraan Bermotor Pilihan telah mengatur ketentuan-ketentuan terkait pelat nomor cantik pilihan sendiri, sebagai berikut:

  • NRKB pilihan berlaku selama lima tahun dan dapat diperpanjang lima tahun lagi, namun pada kode wilayah yang sama.
  • NTKB pilihan tidak berlaku apabila pemilik kendaraan bermotor dipindahtangankan kepada pihak lain atau mutasi ke luar wilayah.
  • NRKB pilihan tetap berlaku apabila pemilik kendaraan bermotor melakukan ubahan alamat, warna, dan mesin dalam kode wilayah yang sama.
  • Masa berlaku KRKB pilihan tercantum dalam surat keterangan NRKB Pilihan yang dikeluarkan oleh Ditlantas Polda atau Satlantas Polres/Ta/Tabes.
  • Perpanjang NRKB Pilihan dilakukan bersama dengan perpanjang STNK dan jatuh tempo masa berlaku disamakan dengan masa berlaku STNK.
  • Apabila kendaraan bermotor dipindahtangankan sebelum masa berlaku NRKB Pilihan habis, maka sisa masa berlaku akan habis, dan untuk penerbitan STNK yang baru dengan penerbitan NRKB Pilihan yang baru selama lima tahun.

Tarif NRKB 1 Angka Termahal Dibanding Yang Lain

Sedangkan untuk besaran tarif yang dikenakan untuk Nomor Registrasi Kendaraan Bermotor (NRKB) telah diatur dalam Peraturan Pemerintah Nomor 60 Tahun 2016 tentang Jenis dan Tarif atas Jenis Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) yang berlaku pada Kepolisian Negara Republik Indonesia, sebagai berikut:


Memang tidak murah, namun itu sebanding dengan kepuasan saat pemilik mengetahui kendaraannya memiliki nomor sesuai yang diinginkan dan pelat nomor cantik telah terpasang.

Referensi : cintamobil.com




Demikianlah artikel Ketentuan dan Biaya Ubah Pelat Nomor Cantik

Sekianlah artikel saya tentang Ketentuan dan Biaya Ubah Pelat Nomor Cantik kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua jika bermanfaat silahkan sharing arikel ini ke teman atau kerabat anda ke media sosial seperti facebook, twiter, dan lainnya. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang sedang membaca artikel Ketentuan dan Biaya Ubah Pelat Nomor Cantik dengan alamat link https://otopriceindo.blogspot.com/2019/07/ketentuan-dan-biaya-ubah-pelat-nomor.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar